Microsoft dikabarkan sudah mendatangi kontrak kerjasama dengan sebuah perusahaan obat Walgreens untuk melakukan riset dan mengembangkan metode baru dalam memberi pelayanan kesehatan berbasis digital.
Dilansir dari Reuters, Rabu (16/1), dalam kontrak kerjasama selama tujuh tahun ini Microsoft dan Walgreens fokus memberikan konektivitas secara virtual pada layanan kesehatan. Mulai dari pencegahan sampai memberikan pengobatan terhadap penyakit kronis.
Pengembangan layanan kesehatan digital ini dilakukan untuk mempermudah proses administrasi di rumah sakit dan mengurangi anggaran biaya yang dikeluarkan untuk layanan kesehatan.
Microsoft akan menjadi penyedia jaringan komputer dan meluncurkan 365 software untuk karyawan dan toko Walgreens secara global. Walgreens menerangkan akan segera menguji coba layanan digital ini di 12 tokonya pada 2019.
Sebelumnya, pengembangan layanan kesehatan juga dilakukan oleh Amazon. Perusahaan daring terbesar di dunia itu membentuk divisi yang akan bernegosiasi dengan perusahaan obat dan penyedia layanan kesehatan serta menggunakan database mereka agar memberikan layanan yang lebih baik.
Sumber: Akurat.co
Tidak ada komentar:
Posting Komentar