Apa itu 5G dan Kapan Akan Hadir di Indonesia
Ponsel berkemampuan 5G nampaknya bukan menjadi buah bibir lagi, tetapi telah menjadi kenyataan. Perusahaan asal Tiongkok sekaliber OnePlus, Xiaomi dan bahkan Lenovo, mulai bergegas untuk merilis smartphone komersial pertama mereka yang tentunya dilengkapi teknologi 5G.
Xiaomi telah ‘menggoda’ pasar sejak peluncuran MI MIX 3. Sayang, chipset yang digunakan, Qualcomm Snapdragon 855, tidak menyematkan teknologi generasi kelima itu lantaran kenaikan biaya produksinya belum disepakati.
Sejumlah media, termasuk Gizchina, menyebut perkiraan biaya produksi ponsel anyar yang mengadopsi teknologi 5G naik hingga CNY 500 atau setara dengan $74 US. Bila ditambah pajak dan biaya lainnya, kenaikan biaya produksi bisa mencapai $100 US.
Tentu saja, dengan meningkatnya persaingan dan semakin banyak penggunanya, harga perangkat 5G akan segera turun. Ditambah, pembangunan infrastruktur 5G yang kini digalakkan di seluruh dunia.
Penting untuk dicatat, kenaikan harga ini hanya berlaku untuk pasar Cina. Khusus untuk Eropa dan Amerika bisa dipastikan yang lebih tinggi. Beberapa sumber mengatakan bisa mencapai $200 - 300 US.
Tidak ada komentar:
Posting Komentar