Senin, 11 Februari 2019

Ini Dia Bocoran Spesifikasi Kamera Dari Sony Xperia XZ4

Perkiraan bentuk Sony Xperia XZ4 
Bocoran tentang spesifikasi kamera dari produk smartphone terbaru sony telah beredar, Sony Xperia XZ4 dikabarkan akan memiliki teknologi kamera dengan resolusi mencapai 52 megapiksel dan diklaim sebagai yang tertinggi untuk smartphone. Melansir GSM Arena, Sabtu (2/2), smartphone flagship keluaran Sony itu diprediksi akan memiliki tiga kamera yang tersusun vertikal dengan kemampuan dan fungsi yang berbeda.
Kamera pertama akan memiliki lensa telefoto dengan resolusi 52MP dan aparature F2/6. Kamera kedua, adalah kamera utama, dengan resolusi yang sama namun memiliki aperture F1/6. Sementara untuk kamera ketiga akan memiliki teknologi sensor Time Of Flight (ToF), dengan resolusi 0,3MP dan aparature F1/4.
Lebih lanjut, pada kamera resolusi 52 megapiksel dikabarkan akan memiliki fitur Pixel Binning untuk meminimalisir noiseketika mengambil gambar dengan kondisi cahaya yang redup. Sebelumnya, bocoran Sony Xperia XZ4 juga sempat beredar dengan menunjukan spesifikasi dari ponsel flagship tersebut.
Pada bagian layar ponsel dikabarkan telah menggunakan teknologi OLED dengan ukuran 6,5 inci QHD+. Perangkat ini juga telah menggunakan prosesor Snapdragon 855 dengan RAM 6Gb dan memori penyimpanan hingga 128Gb. Ponsel terbaru Sony ini diklaim telah mengadopsi teknologi pengisian daya adaptive charging dan Qi wireless charging.
Sampai saat ini pihak Sony belum mengumumkan secara resmi kapan Xperia XZ4 akan diluncurkan dan harga yang akan dibandrol untuk ponsel tersebut.

Sumber: Akurat.co

Tidak ada komentar:

Posting Komentar